Sunday, 27 January 2013

Entah kenapa aku sangat bersemangat untuk menantikan single terbaru dari Morning Musume ini. dimulai dari semenjak aku pertama kali aku mengenal One Two Three. aku segera menyadari mereka adalah salah satu legenda di dunia idol jepang. secara umum aku juga belum mengenal apapun tentang mereka, dan sejujurnya aku juga bingung untuk memulai ini dari mana.. hehehe.. jadi aku juga belum yakin aku juga termasuk salah satu fans dari mereka. ^^

dengan berbekal beberapa informasi yang minim tentang mereka, aku mulai mencoba untuk mengenal mereka lebih dekat (lewat download tentu saja), dan menurutku pribadi beberapa single terakhir mereka ini sangat enak untuk didengar. aku bisa mengetakan jika Tsunku-P termasuk salah satu orang yang jenius yang bisa membuat ini semua terjadi. (masih bisa berdiri hingga lebih dari 15 tahun sampai sekarang, u must give a credit to them guys!).

anyway, i love their new generation.. Aku sendiri merupakan Riho Oshi (member yg paling banyak dihujat di awal karirnya... LOL!). dan sungguh menarik untuk melihat perjalanan formasi terbau mereka ini, dan menurut yang selama ini aku baca, bahwa banyak fans momusu yg berharap penuh bahwa mereka dapat membawa kembali kejayaan Momusu menjadi Top Idol Nasional seperti masa-masa yang dahulu. dan seandainya Momusu ingin melakukan itu, tahun 2013 merupakan tahun terbaik untuk melakukan itu.

jadi mari kita simak perjalanan mereka yang terbaru ini kedepannya. ^____^

1. Help Me!!

pada awalnya aku sempat agak kecewa dengan konsep "similiar" mereka yang tetap memakai genre electro disco. maksudku setelah 2 single yang telah aku dengar sebelumnya "One Two Three" dan "Wakuteka Take a Chance", sebetulnya aku juga mengharapkan tone yang baru dari mereka. tetapi kini aku terpaksa menjilat ludahku sendiri, lagu ini ternyata sangat "adorable" sekali. apalagi ditambah dengan konsep dance dan PV yang sangat menarik, membuat single ini sangat menarik sekali untuk di dengar. disini aku bisa mendengar kualitas suara Riho (well, dia memang buat penyanyi yg baik) bisa sangat meningkat jauh daripada lagu-lagu awal debutnya. harus diakui suara sakura sangat bagus disini, tidak heran untuk kali ini dia digeber menjadi icon penjualan single ini (mengingat ini juga merupakan debut pertama dia di single ini). buatku pribadi lagu ini seharusnya cocok untuk dinyanyikan secara bersama-sama di tempat karaoke. However, it should be must become the Hits Of The Year!

2. Aishû no Romantic

Termasuk sebagai coupling lagu dari Edisi Terbatas dari tipe E, disini menampilkan sub-unit dengan duet Sayumi dan Fukuchan. Lol! pada awal opening dari lagu ini aku berpikir bakal mendengarkan lagu "Lalala no Pipipi", mengingat lagu ini juga dibawakan juga oleh Sayumi.. tetapi semuanya berubah -ketika negara api menyerang- saat masuk ke liriknya.. Wow! Duet Fukuchan dan Sayumi begitu menarik di lagu ini. very love it!

3. Suki dakara Zettaini Yurusanai
Termasuk sebagai coupling lagu dari Edisi Reguler dari tipe A, disini menampilkan sub-unit dengan duet Riho dan Sakura. Finally! lagu yang aku tunggu-tunggu akhirnya tiba! setelah sebelumnya aku telah mendengarkan debut duet lagu dari Riho-Wada di lagu "Cabbage Hakusho" di sub-unit 'Peaberry'. aku begitu yakin bahwa Riho benar-benar telah meningkatkan kualitas olah vocalnya dengan progessive yang positive. disini mereka membawakan lagu beraliran ballad song! Campuran suara mereka benar-benar sangat nyaman buat didengar. dan tentu saja, lagu ini sering aku putar setiap hari hingga saat ini. ^^

4. Happy Daisakusen

Ini adalah coupling lagu dari Edisi Terbatas dari tipe A, B, C serta Edisi Reguler dari Tipe B. berbeda dengan lagu Help Me!! yang lebih berat, disini ada banyak perasaan senang dan nyaman untuk mendengarkan alunan melodi akustik gitar dibalut dengan nuansa beat-pop progressive dari lagu ini. perasaan yang sama ketika aku mendengarkan lagu Love Song dari BerryZ Koubo feat C-ute. aku pikir Momusu harus lebih banyak membuat lagu yang seperti ini. ^O^

5. Nani wa Tomo Are

Termasuk sebagai coupling lagu dari Edisi Terbatas dari tipe F, disini menampilkan sub-unit antara Ikuta, Suzuki, Sato, dan Kudo. dengan lagu yang jelas merupakan ciri khas dari H!P, entahlah bagaimana mengatakannya, tetapi jika kalian sudah banyak mendengarkan lagu mereka, kalian pasti merasakan hal yang sama juga. dengan tema lagu yang ceria dan sedikit kekanak-kanakan seperti biasanya, lagu ini masih sangat menarik untuk didengar dan dinikmati, walaupun ini bukan favoritku juga.

6. Watashi no Dekkai Hana

Termasuk sebagai coupling lagu dari Edisi Terbatas dari tipe E, disini menampilkan sub-unit antara Tanaka, Iikubo, Ishida. well, i love this music! walaupun lagu ini berupa lagu slow, tetapi tambahan lirik rap di sela-sela lagunya itu sangat menarik sekali! Lagu ini juga merupakan single terakhir yang dinyanyikan oleh Reina sebelum dia akan lulus dari Momusu pada bulan mei nanti dan bergabung dengan Bandnya, tentu saja lagu ini akan menjadi lagu yang bersejarah (setidaknya buatku pribadi).

Over All!

aku benar-benar sangat menyukai semua lagu yang ada di single ini dibandingkan single yang sebelum-sebelumnya. Single ini sangat layak untuk dibeli, bahkan jika kalian adalah fans dari musisi lain (seperti aku) kalian pasti akan mendapatkan sensai yang baru dari mereka. jujur awalnya aku sangat bingung mengapa terlalu begitu banyak variasi tipe dari single ini (total 8 tipe: 2 edisi reguler dan 6 edisi terbatas), mungkin satu-satu alasannya adalah untuk menguras dompet para Wota lebih dalam lagi untuk target penjualan single mereka dengan mengkoleksi semua single ini. . . hahaha.... dan sampai saat ini strategi ini jelas sangat berhasil terjual 60k lebih di hari pertama, itu merupakan suatu prestasi tersendiri bagi mereka dan sampai sekarang single ini masih nyaman berada di posisi pertama Oricon Daily Chart, setidaknya target penjualan 100k pada 1 minggu kedepan nantinya itu bukan suatu hal yang mustahil.

All Member Singers:
6th generation: Sayumi Michishige, Reina Tanaka
9th generation: Mizuki Fukumura, Erina Ikuta, Riho Sayashi, Kanon Suzuki
10th generation: Haruna Iikubo, Ayumi Ishida, Masaki Sato, Haruka Kudo
11th generation: Sakura Oda

0 comments:

Post a Comment

I need your comment, to prove that this blog is useful. if you not mind please do so. i will be very happy. let's cheers our idol girls! :)

Please, put your name in the Open ID, so that I could greet you back. I do not appreciate Anonymous. :)

join our facebook and twitter too! ^_^