Saturday, 28 December 2013


JKT48 kini mempunyai kapten. JKT48 secara resmi mengumumkan Melody sebagai kapten pada saat JKT48 2nd Anniversary Concert di Plenary Hall JCC Senayan., Sabtu (21/12) malam. Melody Nurramdhani Laksani (21 tahun), member JKT48 itu, punya tugas baru setelah dinobatkan sebagai kapten dari keseluruhan tim yang ada yakni, Tim J, Tim KIII, dan siswi pelatihan. Baginya tugas tersebut bukan pekerjaan ringan. Sebab, member JKT jumlahnya puluhan orang.

Ia sendiri ternyata tak sangka mendapatkan tanggung jawab seberat itu. Tetapi, ia enggan menolaknya. Dengan segenap kemampuan yang dimilikinya, ia lantas berusaha maksimal memenuhi harapan teman-temannya.

"Kaget banget. Ini tanggung jawabnya besar,"
kata Melody saat ditemui di Hotel Atlet Century Jakarta, Jumat (27/12).

Meski bertindak sebagai kapten, Melody tidak ingin terkesan menggurui rekan-rekannya. Ia berharap tetap bisa belajar bersama. Tugasnya antara lain, mewakili JKT48 dalam mengeluarkan statment kepada media. Kemudian, menyalurkan aspirasi teman-temannya supaya tidak ada perpecahan.

"Kita belajar sama-sama aku cuma perwakilan aja. Tugas sama tapi aku membimbing, yang lain juga bantu,"
ungkap Melody.

Selain itu, ia juga bertanggungjawab membimbing regenerasi berikutnya. Ya, dalam JKT 48 ada proses regenerasi. Ada beberapa member yang baru bergabung dengan JKT 48 sehingga membutuhkan perannya.

"Tanggung jawabnya besar. Tapi, dari situ kami belajar sama-sama. Kami sama-sama bantu, cuma aku perwakilan saja. Tugas sama, tapi aku membimbing saja. Yang lainnya juga bantu,"
ucapnya, Jumat, (27/12/2013), ditemui di kawasan Senayan, Jakarta.

Nabilah pun menyambut gembira terhadap penobatan Melody sebagai kapten. Menurutnya, Melody punya kemampuan menjalani tanggung jawab yang dibebankan kepadanya.

"Kak Melody belum jadi kapten saja sudah ngemong banget kayak ibu-ibu, dia sudah banyak makan asam garam, padahal yang paling tua kan Haruka,"
ujar Nabilah saat dijumpai di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Jumat (27/12/2013).

Kepribadian Melody memang dinilai dewasa oleh member-member JKT48 lainnya sehingga ia menjadi kapten semua tim yang ada di JKT48. Bahkan Kinal yang merupakan kapten Tim J mengakui sosok Melody merupakan seorang yang bisa membimbing sekian banyak member JKT48.
 
"Dia lebih dewasa, lebih bisa bimbing kita semua lah"
ujar Kinal.

Melody sendiri mengakui menjadi kapten dari semua tim yang ada di JKT48 merupakan sebuah tanggung jawab besar.

"Sebuah tanggung jawab besar, Kinal saja pusing di Tim J, tapi aku belajar juga. Aku bukan cuma seorang kapten, selanjutnya kita sama-sama membangun JKT48,"
kata Melody.

Naomi, anggota JKT48 lainnya mengaku senang Melody diangkat sebagai kapten JKT48. Ia berharap Melody bisa menyatukan JKT48 yang terdiri beberapa grup.

"Seneng aja karena harus ada satu orang yang mewakili kita, menyalurkan aspirasi kita. Kita terdiri dari beberapa grup,  jadinya ada yang menyatukan kita,"
ujar Naomi.

source: okezone | tribunnews | tribunnews | jpnn

0 comments:

Post a Comment

I need your comment, to prove that this blog is useful. if you not mind please do so. i will be very happy. let's cheers our idol girls! :)

Please, put your name in the Open ID, so that I could greet you back. I do not appreciate Anonymous. :)

join our facebook and twitter too! ^_^