Saturday 3 August 2013

[Translation] Arti Lagu "Rider"

Berbicara tentang "Hikoukigumo", aku sempet ketawa sih waktu ada yang menghubungkannya dengan cerita mistis. Tetapi setelah itu semua berlalu, aku jadi memikirkan tentang lagu ini, tetapi jangan salah sangka, lagu ini jauh dari kesan angker, justru lagu ini memiliki sebuah cerita mengharukan yang patut diketahui oleh semua fans AKB48 sekarang ini. cerita mengenai seseorang fans legendaris AKB48, seseorang yang bisa jadi adalah salah seorang dari 7 fans pertama dari AKB48, dia yang sering dikenal dengan nama Rider-san.

Terjemahan lirik dibawah ini diambil dari akb48song. Sebuah blog yang aku suka karena penjelasan singkat mengenai lagu-lagu AKB dengan bahasa dia sendiri. Oleh karena itu mungkin detail liriknya akan berbeda dari yang ada di stage48. Sayang sekali blog ini tidak diteruskan lagi.



"Rider"
(Dari Stage 3 Team A "Dareka no tame ni")
Komatani Hitomi, Watanabe Shiho, Orii Ayumi, Hoshino Michiru, Sato Yukari, Kawasaki Nozomi, Ohe Tomomi, Urano Kazumi, Tojima Hana

lirik: Akimoto Yasushi
musik: Sakai Mikio
sudut pandang: wanita
Tema: alegori / cerita

Aku menjadi khawatir
Karena aku belum melihatmu di sekitar sini akhir-akhir ini
Aku mengingat senyumanmu
Lebih hangat daripada orang lainnya...
Aku diberitahu
Bahwa kamu telah pergi ke sebuah kota yang jauh
Aku ingin
mengatakan selamat tinggal untuk terakhir kalinya

Kamu mengendarai sepeda motormu
melewati angin
Kemanakah kamu akan singgah dan pergi?
Apakah langit di sana terlihat cerah?

Aku merindukanmu!

Ya!
Aku tidak akan melupakanmu...
Di dalam ruang segi empat yang setengahnya kosong ini
Kamu duduk di bangku itu
Dan selalu mendengarkanku bernyanyi
Ya!
Aku tidak akan melupakan pertemuan kita...
Itu terjadi pada bulan Desember sebelumnya
Tapi rasanya itu seperti hari kemarin untukku
Waktu telah berlalu dengan cepat, bukan?


Bahkan jika aku tidak bisa bertemu denganmu lagi,
Aku tidak akan bersedih dan aku akan terus bernyanyi
Aku yakin bahwa itu juga yang kamu mau,
Yang hidup di suatu tempat, mengharapkannya juga
Bahkan saat ini,
Aku merasa seolah-olah kamu bisa muncul secara tiba-tiba
Mengatakan "Aku terlambat"
Di bangku tempat yang biasanya kamu duduk...

Kamu memberhentikan sepeda motormu
Di sudut hatiku
Dan kamu masih mengawasiku dari suatu tempat
Bahkan ketika hujan mulai turun...

Mengingat!

Kau!
Bahkan ketika aku merasa hancur
Aku akan memimpikanmu juga,
Jadi silakan berteriak memberi semangat lebih keras dari orang lainnya
Kau!
Ketika aku merasa hancur
Aku akan menutup mataku dan mengingat
Pandangan terhadapmu saat kau bertepuk tangan saat itu
Adalah dukungan abadiku


Aku merindukanmu!

Ya!
Aku tidak akan melupakanmu...
Di dalam ruang segi empat yang setengahnya kosong ini
Kamu duduk di bangku itu
Dan selalu mendengarkanku bernyanyi
Ya!
Aku tidak akan melupakan pertemuan kita...
Itu terjadi pada bulan Desember sebelumnya
Tapi rasanya itu seperti hari kemarin untukku
Waktu telah berlalu dengan cepat, bukan?


Deskripsi:

Ini adalah lagu yang spesial, sekali lagi menunjukkan bahwa (dulu) AKB memiliki ikatan yang erat dengan fans mereka. (Ini adalah kisah nyata.)

Ada seorang penggemar yang telah mengikuti AKB di teater sejak hari-hari pertama mereka di tahun 2005, ketika mereka masih belum memiliki nama, masih berjuang untuk diakui menjadi idol. Ia adalah seorang biasa, menghadiri setiap show sebanyak yang dia bisa, seorang pria yang baik, dicintai oleh para fans lainnya dan dikenali oleh para member juga. Mereka biasa memanggilnya Rider-san, karena ia berpergian dengan mengendarai sepeda motor.
Sayangnya, pada akhir tahun 2006, ia tiba-tiba jatuh sakit dan meninggal (dia meninggal di rumah sakit karena terkena suatu penyakit medis). Para gadis menjadi khawatir karena mereka tidak bisa melihat dia sekitar tempat itu lagi, ketika mereka mendengar dia sudah meninggal, mereka terkejut dan sedih. Oleh karena itu, Akimoto memutuskan untuk mendedikasikan sebuah lagu untuk stage Team A yang baru ini kepada fansnya setia yang tidak ada di dunia ini lagi.

Para frontgirls untuk unit ini, Komatani Hitomi dan Watanabe Shiho (keduanya sudah meluluskan diri), adalah Rider-san oshimen. Ketika mereka menyanyikan tentang "pertemuan kami terjadi pada bulan Desember" itu artinya, tentu saja, itu mengenai pembukaan Theater AKB pada tanggal 8 Desember 2005. Ketika theater dibuka untuk pertama kalinya pada bangku kursi theater (yang masih berupa bangku panjang), di dalam ruangan segi empat itu cuma terisi setengahnya saja, saat ketika tiket masih jauh jauh dari kata sold out.

Ini benar-benar merupakan penghargaan yang indah untuk salah satu orang pertama yang mendukung AKB sejak debut mereka, dan meskipun ini terdengar seperti sebuah lagu ceria, tapi setelah mengetahui cerita di balik itu, lagu "Rider" tidak pernah gagal untuk membuat orang bisa meneteskan air mata mereka.

Sebuah kisah menarik terjadi, karena arti spesial dari lagu ini, ketika NMB48 mengumumkan stage pertama mereka adalah "Dareka no tame ni", banyak fans berharap mereka tidak akan menyanyikan lagu ini. Namun bagaimanapun juga mereka akhirnya menampilkannya juga, dipimpin oleh Jonishi Kei dan Matsuda Shiori, namun bagaimanapun juga siapapun yang melihat pertunjukkan N1 secara live dapat menjamin jika mereka menyanyikan lagu ini dengan menuangkan seluruh perasaan mereka ke dalam lagu ini dan membuat lagu ini tidak kehilangan maknanya.

Anyway, setelah mengetahui tentang cerita ini, aku jadi teringat dengan masa awal-awal pembentukkan theater JKT48, walaupun disana diwarnai suasana yang ceria dan gembira (walaupun sedikit rusuh), tidak sedikit juga cerita yang mengharu birukan terjadi di sana, kisah tentang beberapa fans yang meninggal ketika sedang dalam perjalanan ke fX mall. entah ini benar atau tidak, tetapi kejadian ini pernah menimbulkan kehebohan di theater setelah beberapa member mengetahui ini juga....
Anyway, walaupun aku termasuk bukan orang yang percaya dengan keberadaan arwah penasaran, tetapi aku pikir Rider-san pasti akan senang seandainya dia bisa melihat popularitas yang dicapai AKB48 saat ini. :)

Salam Mistis

untuk lirik yang sebenarnya dapat dibaca disini: stage48toomuchidea

#teampenulisceritafiksi

Read Also: [Translation] Arti Lagu "Hikoukigumo"

Friday 2 August 2013

Check Out Profil Member dari Girls Group Terbaru Avex "FAKY"

Check Out Member Profiles of Avex’s Brand New Girls Group “FAKY”


Sebuah girls group dengan standard dunia akan membuat debut dari "rhythm zone", sebuah label yang berafiliasi dengan avex, pada tanggal 29 Juli!

Kelompok ini diberi nama "FAKY", mereka merilis MV pertama mereka pada tanggal 29 juli dengan debut single mereka "Better Without You“.

Ini adalah lagu bertempo cepat nada EDMdengan menggunakan suara synthesizer dan beat yang kencang. MV ini disyuting dari tempat underground dan klub, disini juga ditampilkan adegan dance powerful dari girl group yang baru ini.




PROFIL GROUP


Nama FAKY (dibaca: fei: key) diambil dari asal kata 'FAKE (palsu)' untuk menantang diri mereka untuk membawakan sesuatu yang baru dan nyata untuk dunia musik Jepang. FAKY terdiri dari para member yang bilingual (bisa 2 bahasa) sebagaimana tujuan grup ini ada yaitu untuk memperluas jangkauannya di luar Jepang sebagai girls group generasi selanjutnya dari Tokyo. Pesan yang ingin disampaikan oleh FAKY adalah agar para gadis bisa "melakukan apa yang mereka mau, seperti yang mereka inginkan" sebagaimana itu adalah jalan hidup FAKY. FAKY membuat debut resminya pada tahun 2013 sebagai grup dance & vokal yang berdiri di atas genre J-POP untuk memberikan dunia dengan perpaduan musik kelas dunia dan fashion dan budaya Tokyo.

Official Website : http://www.faky.jp
Official facebook : http://www.facebook.com/FAKYjp


Mikako

FAKY_Mikako

Twitter: @Mikako_FAKY
Tanggal Lahir: 7 Juni 1994
Golongan Darah: A
Berbahasa: Bahasa Jepang, saat ini sedang mempelajari bahasa Inggris
Hobi: shopping, melakukan perjalanan dengan mobil bersama teman-temannya


Tipe gadis Jepang "imut" yang mempunyai ciri khas seorang performer yang sangat powerful

Lahir di Fukuoka, Jepang.
Mikako selalu menggunakan semangat yang positif tetapi memiliki "hati singa" dengan pendekatan dia yang tak henti-hentinya untuk mengangkat penampilannya. Menetapkan standar tinggi bagi dirinya sendiri, Mikako selalu bekerja keras untuk mengasah penampilannya, selain secara terus-menerus berhasil mempertahankan "karakter untuk mencintai" dia di bawah situasi apapun. Dia dikenal karena gerakan dance "edge" dia dan vokal poppy yang mengumpulkan rasa hormat dan kepercayaan dari para member FAKY.


Lil'Fang

FAKY_Fang

Twitter: @Lil'Fang_FAKY
Tanggal Lahir: November 29, 1993
Golongan Darah: B
Berbahasa: Bahasa Jepang, saat ini sedang mempelajari bahasa Inggris
Hobi: membuat kue

Seorang "artist sejati" dengan vokal yang bertenaga dan kepekaan artistik

Lahir di Tokyo, Jepang.
"Jangan menilai buku dari sampulnya". Jangan tertipu oleh tubuh kecil Lil 'Fang karena ia akan membuat kalian terpukau dengan olah vokal dia yang kuat. Lahir dan dibesarkan di Tokyo, Lil 'Fang yang mengasah kemampuan vokalnya di klub-klub di Tokyo disebut-sebut sebagai seorang penyanyi yang hanya muncul "sekali dalam satu dekade" saat ia memasukkan lagu-lagu berbahasa Inggris dan Jepang dalam pertunjukan live-nya. Sesuai dengan namanya "Lil 'Fang (singkatan dari "little fang")", penampilannya yang agresif, tak kenal takut dan dinamis.

 
Tina

FAKY_Tina

Twitter: @Tina_FAKY
Tanggal Lahir: 18 Desember 1996
Golongan Darah: A
Berbahasa: Bahasa Jepang, Bahasa Inggris
Hobi: film, olahraga, buku


Yang termuda, "bohemian" pemurah yang ajaib

Lahir di Atlanta, Georgia (AS).
Seorang siswi SMA di Tokyo yang memiliki darah campuran setengah Jepang, setengah Amerika.
Menjadi seorang cheerleader di SMA-nya, Tina adalah performer alami yang memakai hatinya pada setiap penampilannya. Kehadiran dia selalu disambut dengan hebat di atas panggung meskipun merupakan yang termuda dalam grup. Dia mendapat pengakuan sebagai vokalis berbakat ketika ia tampil pada upacara pembukaan permainan bisbol profesional AS-Jepang untuk menyanyikan kedua lagu kebangsaan Amerika dan Jepang .


Anna

FAKY_Annag

Twitter @ Anna_FAKY
Tanggal Lahir: 11 Juni 1992
Golongan Darah: A
Berbahasa: Bahasa Jepang, Bahasa Inggris
Hobi: musik, film


Pemimpin dari FAKY dan "tindakan yang mempunyai kelas" yang secara konsisten mempertahankan gaya sendiri

Lahir di Selandia Baru.
Anna secara sempurna menguasai dwibahasa dan merupakan performer yang hebat disetiap sisi sehingga dihormati oleh member grupnya karena kecerdasan dan keterampilan kepemimpinan. Dengan "kecantikan Asia" dia yang menakjubkan, keterampilan komunikasi bilingual dan karirnya beragam yang dimulai sejak menjadi aktor cilik, yang terlibat pada peran dalam sebuah film Hollywood, Anna benar-benar mewakili segala hal yang dibutuhkan FAKY. Pernah terlibat dalam film Amerika, Ninja Assassin.


Diane

FAKY_Diane

Twitter: @Diane_FAKY
Tanggal Lahir: 28 Januari 1996
Golongan Darah: O
Berbahasa: Bahasa Jepang, Bahasa Inggris
Hobi: piano, bernyanyi


Seorang performer yang berdedikasi yang memenangkan "audisi avex MAX 2013"

Lahir di Okinawa, Jepang.
Kecantikan Okinawa yang berasal dari darah campuran setengah Jepang, setengah Amerika dan bisa bilingual.
Seperti "Cerita Cinderella", yang datang entah dari mana untuk memenangkan "audisi avex MAX 2013". Bekerja sebagai seorang mahasiswa model di Okinawa, Diane membawakan kesegaran dengan kecantikan Okinawa dia dan vokal yang merdu. Dia ditetapkan untuk memulai debutnya pada tahun 2013 sebagai member FAKY, mewujudkan mimpi lama dia untuk menjadi artis major label.

source: 1 | 2

Kampanye Baru AKB48 x Palang Merah Jepang

AKB48 x Japan Red Cross' New Campaign

Palang Merah Jepang bersama dengan AKB48 meluncurkan kampanye JOIN! terbaru mereka hari ini bersamaan dengan peluncuran tiga iklan baru yang dibintangi oleh Jurina Matsui (AKB & SKE), Rena Matsui (SKE), Watanabe Mayu (AKB), Kodama Haruka (AKB & HKT), Yamamoto Sayaka (NMB) dan Takahashi Minami (AKB).

AKB48 x Japan Red Cross' New Campaign


Versi Yamamoto Sayaka & Matsui Jurina

Relawan untuk Penanggulangan Bencana



 


Jurina:
Ketika kalian benar-benar mencoba untuk menjadi sukarelawan, saya mulai berpikir bahwa ada banyak hal di luar sana yang bahkan dari kita (AKB48) dan orang-orang lain dari generasi yang sama seperti kita, mampu untuk melakukannya (untuk membantu orang lain)


Sayaka & Jurina:
Bergabunglah!
Palang Merah sedang menantikan tenaga kalian!












Versi Watanabe Mayu & Matsui Rena

Relawan untuk Rumah Sakit



Mayu:
Bisa bermain bersama anak-anak kecil yang saya temui untuk pertama kalinya, tentu saja aku merasa gugup, tapi ketika aku pergi dan melakukannya - saya menemukan bahwa saya sudah menikmatinya dari lubuk hatiku!

Rena & Mayu:
Bergabunglah!
Palang Merah sedang menantikan tenaga kalian!












Versi Kodama Haruka & Minami Takahashi

Relawan untuk Perawatan Pertolongan Pertama



Takamina:
Saya berpikir bahwa tidak perlu malu untuk dapat membantu orang - jika kalian memiliki bahkan cuma sedikit keberanian saja, kalian mungkin bisa menyelamatkan hidup orang lain.

Haruppi & Takamina:
Bergabunglah!
Palang Merah sedang menantikan tenaga kalian!














Reaksi Fan:

Apakah ini lagu 愛 の 意味 を 考え て み た (Yume no Imi wo Kangaetemita - Saya telah memikirkan tentang arti mimpi saya) lagu dari Undergirls '?
Ini adalah lagu yang bagus eh! Jadi ini adalah lagu dari Undergirls'!
Ini adalah Seleksi Kampanye Palang Merah pada waktu yang lalu kan?
AKB48 x Japan Red Cross' New Campaign
Aku penasaran siapa yang dipasangkan dengan Soukantoku ... itu Haruppi! 
Haruppi tingginya!!
AKB48 x Japan Red Cross' New Campaign

Awalnya aku berpikir jika Haruppi cukup tinggi - kemudian aku lupa dengan fakta bahwa Takamina itu pendek! 
Mereka memiliki 4 orang dari sister group...
Saya kira bagian akhir dari grup utama itu yang paling nampak!? 
Jadi ini bukan Sasshi dari Hakata?!

Source: Matomemberakb48wrapup

Sendy JKT48: “Aku bangga bisa bernyanyi dangdut”

Karena suaranya yang khas, rekan dan fans menjuluki Sendy JKT48 'Si Ratu Dangdut'
Karena suaranya yang khas, rekan dan fans menjuluki Sendy JKT48 ‘Si Ratu Dangdut’
Setiap member JKT48 memiliki keunggulan dan keunikannya masing-masing. Tidak hanya menyanyi, ada pula member yang menonjol dalam dance, akting dan modelling. Dalam bidang olah vokal, salah satu member yang menonjol adalah Sendy Ariani.

Gadis kelahiran 12 Agustus 1993 ini tidak saja dikenal menguasai genre musik pop, tetapi juga dangdut dan mandarin. Sebelum bergabung di JKT48, Sendy memang telah malang melintang di kedua genre musik tersebut sejak usia belia. Kru LB berkesempatan melakukan obrolan singkat dengan Sendy setelah Event Amal JKT48 untuk pemulihan Pasca-Gempa Aceh, Senin (29/7) kemarin. Berikut ulasan singkatnya.

Sendy mulai mengenal dunia tarik suara sejak di taman kanak-kanak. Ketika kecil ia mengaku sering menyanyikan lagu-lagu mandarin. Faktor keluarga ikut memberi pengaruh pada kegemarannya tersebut, karena ia memang masih memiliki darah Tionghoa yang diturunkan dari Kakeknya.
Menginjak kelas 6 SD ia mulai mengenal dangdut. Ada kisah unik mengenai awal perkenalannya dengan jenis musik yang satu ini.

“Dulu ada lomba tingkat RW, awalnya aku disuruh nyanyi pop mandarin. Waktu (lomba) nyanyi itu kan (aku lolos ke tahap final), memperebutkan juara 1, 2, 3, trus aku disuruh nyanyi dangdut. Pas awal mulanya ada inul daratista. Itu sekitar SD kelas 6.”, ungkap Sendy memulai kisahnya.

Sendy merelakan jam miliknya satu-satunya dilelang untuk meringankan beban para korban Gempa Aceh
Sendy merelakan jam miliknya satu-satunya dilelang untuk meringankan beban para korban Gempa Aceh
“Dari situ aku mulai belajar, dangdut itu gimana sih. Dulu itu aku belum bisa yang namanya ‘vibra’. Sekarang sih emang masih belajar. Pas aku belajar dangdut, orang-orang bilang waktu itu aku bagus di dangdut, maksudnya cocok.”, lanjut  member yang mendapat julukan ‘Si Ratu Dangdut’ oleh para fans dan rekan-rekannya di JKT48 ini.

Walaupun rata-rata anak seusianya kala itu menganggap dangdut nggak ngetrend atau kampungan, ternyata Sendy punya pemikirannya sendiri. Ia justru termotivasi untuk menekuni musik asli Indonesia ini.

“…Kan kadang-kadang anak-anak segede aku (saat itu) biasanya (kalau) ngeliat dangdut (komentarnya) ‘ih apa sih?’. Tapi itu nggak aku hiraukan. Dangdut itu musik Indonesia. Dangdut, pop atau keroncong itu kan (semuanya sama-sama) musik. Kalau mau menjadi penyanyi profesional kita harus bisa. Dari situ aku mulai belajar (dan bilang dalam hati), ‘Oh iya… aku pengen bisa nyanyi (genre) apapun.’.”, ungkap member yang dalam event amal tersebut merelakan jam tangan kenangan miliknya dilelang untuk ikut meringankan duka korban gempa di kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah.

Pengalaman terjun di musik dangdut memiliki kenangan dan suka duka tersendiri bagi Sendy. Buatnya, sosok sang ayah menjadi salah satu faktor penting yang membuatnya bisa melewati itu semua.

“Suka dukanya jadi penyanyi panggung itu… dulu kan aku belum pake mobil yah, sering pakai motor. Ya kalau disuruh nyanyi kadang-kadang kehujanan, tapi papa selalu temenin aku. Dari siang sampai malam, papa itu selalu sama aku terus. Terusnya, dukanya itu kadang juga suka… ada aku nggak bisa nyanyiin suatu lagu, sesama penyanyi kadang-kadang (komentar) ‘Ish… Penyanyi apaan kamu, gak bisa ini, gak bisa itu.’. Kadang-kadang suka (aku jawab) ‘Aku kan masih belajar kak!’. Kadang-kadang ada juga (penyanyi senior) yang ngebantu aku (belajar) nyanyi, karena dulu kan aku belum banyak lagu.”
 
Lolos audisi JKT48 bersama 27 peserta lainnya membuat Sendy harus meninggalkan musik dangdut. Meski begitu, ia tidak merasa kaget dan kesulitan dengan hal itu. Justru bergabung dengan JKT48 memberikan pengalaman baru dalam mengasah teknik olah vokalnya.

Sendy Ariani bangga dan bersyukur pernah terjun di musik dangdut
Sendy Ariani bangga dan bersyukur pernah terjun di musik dangdut
“Awalnya aku dulu kan aku (nyanyi) genre pop juga, jadi nggak begitu kaget sih. Mungkin kagetnya gini, karena ini (di JKT48) kan nyanyinya banyakan, gak cuman solo, disini aku mulai (belajar) ngebagi suara supaya nggak menonjol aku aja. Jadi kita disini juga harus bisa kompak, ngebagi suara juga, kita itu nggak (boleh) egois disini. Aku mikirnya, kalo kita banyak, (berarti) kita nggak boleh maju sendiri.”, ungkap Mahasiswi program studi Sistem Informasi ini.

“Dulu aku berangan-angan jadi seorang artis yang selalu dilihat di TV. Sekarang alhamdulillah JKT48 sering masuk TV, jadi aku senang banget. Nggak nyangka, dulu aku penyanyi dari panggung ke panggung, sekarang bisa TV ke TV. Dulu aku nyanyi, komentar orang, ‘siapa sih itu yang nyanyi?’, tapi sekarang (komentarnya), ‘Oh itu Sendy! Sendy JKT48′.”, lanjutnya mengungkapkan kesannya dapat bergabung di sister group internasional pertama AKB48 ini.

Salah satu hal yang berkesan baginya, ada fans setianya saat masih menyanyi dangdut yang kini beralih menjadi fans JKT48 dan tetap memberikan dukungan untuknya.

“Jadi kan tiba-tiba aku hilang di dangdut. Ada yang nanya, ‘Sen, kamu kemana aja?. Karena HPku dulu hilang, jadi pas ada fans yang sering ngikutin aku nyanyi dangdut, dia kontak ke papa aku. Trus sekarang akhirnya jadi fansnya JKT48. Komentarnya, “Sekarang kamu berubah ya… makin (berwajah) Tionghoa.”. Dia ngedoain supaya aku sukses terus.”, ungkapnya.

Pengalaman di musik dangdut diakui Sendy menjadi bekal yang berharga untuknya dalam berkarir sebagai bagian dari JKT48. Karena itulah, ia merasa bersyukur pernah menekuni musik dangdut.
“Aku bangga banget bisa nyanyi dangdut. Karena kan awal nyanyi dangdut itu, kalau kata orang bisa nyanyi pop. Kalau (penyanyi) pop itu susah nyanyi dangdut.”, ujarnya sambil tersenyum.

Sukses terus ya Sendy!

source: langitberita

Photobook pertama Shimazaki Haruka terjual 28.000 eksemplar, mendapatkan peringkat 1 di Oricon


Photobook Shimazaki Haruka, "Paruru Komaru", telah terjual 28 ribu kopi pada minggu pertama, berada di tempat pertama di Oricon photobook ranking. Photobook ini juga berada di No.2 dari peringkat keseluruhan buku untuk Oricon.

Photobook ini menampilkan Shimazaki Haruka yang berkeliling ke-5 kota di mana AKB48 akan tampil pada tour dome mereka, angka penjualan ini dilakukan cukup baik mengingat penjualan dilakukan setelah kekalahnnya di pemilihan umum.

Berikut adalah melihat estimasi penjualan minggu pertama untuk photobook para member lainnya dan di posisi mana Paruru berada:

Sashihara Rino 「さしこ」 初 周 5,7 万 部
Kashiwagi Yuki 「ゆ, ゆ, ゆき りん ·」 初 周 4,7 万 部
Watanabe Mayu 「まゆ ゆ」 初 周 4,5 万 部
Oshima Yuko 「优 子」 初 周 4.1 万 部
Maeda Atsuko 「不 器用」 初 周 3,8 万 部
Watanabe Miyuki 「みる 神」 初 周 2,9 万 部
Shimazaki Haruka 「ぱる る, 困る.」 初 周 2,8 万 部

Yamamoto Sayaka 「さや 神」 初 周 2,7 万 部
Matsui Rena 「きんぎょ」 初 周 2,6 万 部

More previews to her photobook below:

 
 

Credits to PJ48Channel@Facebook

source: allthingsjpop

Maeda Atsuko melakukan reuni bersama AKB48 di Sapporo Dome

Menerjemahkan serangkaian artikel tentang penampilan Maeda Atsuko di Sapporo Dome .. 

 

Fans menyambut Acchan kembali setelah 1 tahun, membuat dia menangis

Ex center AKB48 Maeda Atsuko membuat penampilan di konser AKB48 yang diadakan di Sapporo Dome pada tanggal 31 Juli 2013. Ini adalah pertama kalinya dia kembali ke grup sejak kelulusannya satu tahun yang lalu. Setelah dikenal sebagai "Ace Abadi", tampilnya kembali dia membuat sebanyak 30.000 penonton meneriakkan nama Acchan dengan kuat-kuat, dan membuat dia menangis haru sambil berkata "Semuanya, sudah lama yah. Disini Maeda Atsuko. "

Setelah menyanyikan lagu-lagu solo miliknya seperti "Flower", "Kimi wa Boku da", dia berkata "Ini adalah sebuah kesenangan bagiku untuk bernyanyi dihadapan kalian seperti ini setelah 1 tahun kelulusanku." Lalu sesama member generasi pertama AKB48 kemudian bergabung dengannya di atas panggung. Yang berbicara pertama kali adalah Itano Tomomi, dia memeluk Acchan dan berkata "Atsuko! Aku menangis!".

Ketika Kojiharu bertanya apa yang sudah dia lakukan baru-baru ini, Acchan menjawabnya "Aku sudah mengenakan sebuah wig", ini merujuk kepada partisipasinya dalam drama terbaru NHK yang berjudul "Asaki Yumemishi ~ Yaoya Oshichi Ibun". Minegishi Minami lalu berkata "Topik ini seperti sebuah pisau untukku." Acchan lalu berkata sambil menggodanya "memangnya kamu sudah melakukan apa?", Dan disambut gelak tawa dari para penonton.

Dia juga mengumumkan tanggal rilis single solo dia yang ketiga "Time Machine nan te Iranai" pada tanggal 18 September tahun ini.

source: yahoo


Tanggapan Acchan mengenai kembalinya ke AKB48: "Tidak ada pikiran tentang hal itu."


Qn: Apa yang kamu rasakan ketika kamu berdiri di panggung, dan terdapat "Acchan call" dari para penonton?

Aku benar-benar senang dan tersentuh. Sebelum aku mengetahui itu, aku sudah bisa mendengar panggilan itu, ini adalah kejutan besar.


Qn: Apakah kamu merasa tidak nyaman pada semua pikiran mengenai kembalinya kamu setelah kelulusan?

Aku tidak berpikir para penonton akan bersikap dingin, jadi aku sebenarnya juga menantikan tentang saat itu. Mereka ini benar-benar baik karena telah memberikan saya sebuah sambutan yang hangat.

Qn: Apakah kamu melakukan latihan vokal?

Saya melakukan itu setiap saat. Saya takut melakukan hal yang buruk, jadi saya memikirkan untuk mempersiapkan diriku dengan baik. Saya memiliki seorang pelatih vokal yang membantuku melakukan itu pada hari ketika aku memiliki waktu luang.


Qn: Di Fukuoka, Sashihara Rino menyanyikan lagu "Kimi Ga Boku Da", apakah kamu pikir kamu merasa tersaingi darinya?

Saya ini penyanyi aslinya jadi... LOL. Tapi aku senang bahwa ada gadis lain yang menyanyikan laguku. Dalam konser hari ini, lagu-lagu yang aku nyanyikan di unit pada masa lalu ditangani oleh Paruru (Shimazaki Haruka). Jika lagu-lagu ini dapat terus diturunkan, saya akan senang sekali.


Qn: Siapa gadis yang menarik perhatian matamu pada baru-baru ini?

Hmm ....... ada seorang gadis yang selalu datang untuk melihat saya. Murashige Anna (HKT48). Dia mengunjungi saya sendiri seperti ini benar-benar normalnya LOL. Aku memperhatikan dia itu agak lucu. Juga, Miruki (Watanabe Miyuki dari NMB48) yang mengatakan jika dia sangat menyukai aku. Aku pikir dia berbohong pada awalnya, tapi itu menjadi agak meyakinkan pada akhir-akhir ini. LOL.


Qn: single barumu "Time Machine Nan Te Iranai" ditunjukkan dihadapan 30.000 orang?

Aku benar-benar senang telah diundang untuk bergabung dengan konser ini. Saya sudah kehilangan kesempatan untuk tampil di depan umum sejak saya lulus, dan sulit untuk melakukan dihadapan begitu banyak orang secara tiba-tiba. Meskipun ruang ini adalah milik AKB dan agaknya ini tidak banyak jauh berbeda, saya senang bahwa kami dapat bekerja keras bersama-sama.

Qn: Tahukah kamu bahwa penampilan kamu di sini sebelumnya telah diumumkan?

Saya juga mendengar tentang itu dari berita! Rasanya seperti "Saya bisa berpartisipasi, yeah!". Saya mendapat email dari semua orang, dan karena saya tidak tahu sama sekali tentang hal itu, saya benar-benar senang bahwa semua orang sudah tak sabar untuk hal itu juga.


Qn: Apakah kamu merasa seperti kembali ke AKB?

Tidak! (Tertawa) Tapi aku merasa seperti berjalan ke depan bersama dengan mereka!


Qn: Apakah kamu merasa seperti menyanyikan "Flying Get"?

Saya tidak memiliki perasaan canggung karena aku sudah terbiasa untuk menyanyikan lagu dengan posisi center yang dikelilingi di antara para member yang berbeda-beda. Sebelum ini, di Fukuoka Dome, saya mampu menarikan lagu-lagu sambil menonton bersama dengan Miichan (Minegishi Minami). Itu sebenarnya cukup menyenangkan, tapi aku mulai menjadi kesulitan untuk melakukannya. Lagu-lagu seperti "Ponytail to Shushu" dan "Everyday Kachuusha", aku sudah mulai lupa gerakan koreografi untuk beberapa bagian lagunya jadi aku mulai merasa kesepian.


Qn: Apakah kamu masih melakukan syuting drama baru-baru ini?

Ya. Aku telah melakukan syuting sepanjang malam kemarin. Besok aku sendiri juga akan bekerja keras melakukannya.


Qn: Apakah kamu bertujuan untuk menyinggung sesuatu dengan menyinggung pembicarakan tentang "Wig" pada bagian MC itu?

Tidak, tidak! (Tertawa) Saya hanya berbicara tentang hal itu dari sudut pandang saya. Ketika saya menyadari hal itu, itu terkait dengan skandal Miichan itu. Aku senang dia tidak mengenakan wig saat ini.


source: yahoo

presented by: allthingsjpop

Highlights dari AKB48 5 Dome Tour [Sapporo Dome]: Tentoumu Chu! + Atsuko Maeda + SPR48

Highlights from AKB48′s Five-Dome Tour [Sapporo Dome] 06

AKB48 mengejutkan para penonton di Sapporo dengan memperkenalkan sub unit Tentoumu Chu! yang sebelumnya sudah diumumkan 10 hari yang lalu, membawa kembali Atsuko Maeda untuk mengumumkan dan menampilkan single terbaru dia "Time Machine Nante Iranai", dan menghancurkan harapan dan impian dari para fans lokal dengan menghentikan rumor SPR48.

Atmosfer yang pasti berbeda dari konser di Fukuoka, dengan tanpa adanya acara kelulusan yang terjadi di Sapporo Dome, tapi konser ini tetap berlangsung dengan meriah .

Jika kalian tidak bisa hadir di acara ini, biarkan foto ini bercerita kepada anda. Ini adalah beberapa foto yang telah dikumpulkan hanya untuk kalian!

Klik Gambar Untuk Memperbesar


Detail Setlist Konser Sapporo Dome: disini


Maeda Atsuko membuat penampilan sebagai tamu spesial di Sapporo Dome konser AKB48

Pada tanggal 31 Juli, Maeda Atsuko membuat penampilan dadakan di konser Dome Sapporo AKB48 pada tour mereka, 'AKB48 2013 Manatsu no Dome Tour ~ Mada Mada, Yaranakya Ikenai Koto ga Aru ~'.
Maeda membuat kehebohan kepada 30.000 orang penonton yang hadir dengan menyanyikan 3 lagu termasuk single terbarunya "Time Machine Nante Iranai", yang dijadwalkan untuk rilis pada tanggal 18 September. Ini menandai pertama kalinya dia tampil di konser grup ini semenjak lulus pada tanggal 27 Agustus tahun lalu.

Maeda, yang tampil di panggung mengenakan gaun kuning, menyanyikan "Flower" dan "Kimi wa Boku da" secara berurutan. Selama MC, dia menyapa, "Semuanya, sudah lama yah. Aku Maeda Atsuko. Sudah setahun sejak aku lulus. Aku sangat senang bisa bernyanyi di depan semua orang."

Takahashi Minami berkata kepada Maeda, "Sudah lama yah. Kamu jadi tambah cantik." Ketika ditanya, "Apa yang telah kamu kerjakan sampai baru-baru ini?", oleh Kojima Haruna, Maeda menjawab, "Aku sedang melakukan syuting drama untuk NHK."

Itano Tomomi, yang akan lulus dari kelompok pada 27 Agustus, bertanya, "Apakah ada hal yang berubah setelah kamu lulus?" Maeda menjawab, "Bahkan jika kalian lulus nanti, tidak ada jarak yang berubah."

Klik Gambar Untuk Memperbesar



Setelah itu, Maeda menyanyikan lagu barunya, "Time Machine Nante Iranai". Ini akan menjadi single pertamanya setelah lulus dari AKB48, dan juga single solo pertamanya dalam satu tahun dan 3 bulan ini.

source: Mantan Web, Oricon

てんとうむ Chu!

Subunit AKB48 Tentoumu Chu! melakukan debut di Sapporo Dome

Subgroup AKB48 yang terbaru yang terdiri dari 7 gadis dengan usia rata-rata 14,7 tahun melakukan debutnya di Sapporo Dome kemarin malam berhasil mengejutkan para fans.

Unit, yang hanya diberitahukan pada tanggal 20 Juli di Fukuoka Dome ini, diberi nama Tentoumu Chu! [てん と うむ Chu!] Mereka lalu menyanyikan single debut mereka "Kimidake ni Chu! Chu! Chu! 「君 だけ に Chu! Chu! Chu!」" Yang digambarkan sebagai lagu ynag menyegarkan meskipun lagu semacam ini merupakan jenis lagu yang standart bagi jpop idol lainnya.

てんとうむ Chu!

Tentoumu Chu! menampilkan Mako Kojima (AKB48), Miki Nishino (AKB48), Nana Okada (AKB48), Ryoha Kitagawa (SKE48), Nagisa Shibuya (NMB48), Meru Tashima (HKT48), dan Mio Tomonaga (HKT48).

source: msn.com


Takahashi menyampaikan berita buruk di Sapporo

Kabar menyedihkan bagi para fans di Sapporo yang berharap untuk memiliki tim milik mereka sendiri, Minami Takahashi menyampaikan berita buruk pada akhir konser tadi malam dengan mengumumkan bahwa segala berita yang dikabarkan oleh press sendiri dan semua rumor pembentukkan SPR48 pada tahun 2015 adalah palsu.

Takahashi membahas rumor ini secara langsung "... gosip yang telah dibentuk oleh media, tetapi saat ini tidak ada rencana [untuk membentuk SPR48.]" Ia melanjutkan "(Konser) Ini adalah langkah awal untuk menuju mimpi itu di sini di Sapporo Dome pada hari ini," dia melanjutkan ".. ada mimpi untuk memulai tentang itu di masa depan, tapi tetap nantikan kami."

Jadi ... sepertinya kita semua harus menunggu sedikit lebih lama untuk hari itu tiba. Sementara itu, lagipulan kita kan masih mempunyai JKT48 dan SNH48? Jadi bagaimana dengan nasib TPE48 yah?

source: msn.com

source: 1 | 2 | 3 | 4


Artikel yang berkaitan:
Pengumuman Pembentukan Unit Baru [Tentoumu Chu!] + Setlist Sapporo Dome 

Highlights dari AKB48 5 Dome Tour [Fukuoka Dome Series]
Maeda Atsuko melakukan reuni bersama AKB48 di Sapporo Dome