Monday 14 October 2013

http://4.bp.blogspot.com/-jonxo-Cj3WQ/Ulqg3PzivpI/AAAAAAAAAtk/dS3Ulc7nNfg/s1600/joreturns.JPG

Pada tanggal 13 Oktober, grup idola NMB48 mengadakan konser peringatan ulang tahun ke-3 mereka di Osaka-jo Hall, pada konser di malam hari terdapat pengumuman mengejutkan bahwa Jo Eriko yang telah lulus dari grup dengan alasan ingin fokus pada pendidikannya pada bulan September tahun lalu, kembali ke dalam grup sebagai Kenkyuusei .

Ketika Jo tampil disana, teriakkan "Eriko call" dengan keras menggema di aula tersebut.

Dengan terlihat serius, Jo mengungkapkan pikirannya dengan berkata, "Saya tertekan seperti merasa 'apa yang sudah aku lakukan' ketika menonton para member NMB di TV dan majalah."
Kabarnya, Jo mengambil audisi khusus pada awal bulan ini, dan ia diterima kembali sebagai Kenkyuusei .

Jo menyapa para penonton, "Mohon melihat aksi saya. Aku akan membuat usaha keras untuk bisa mengatakan 'aku kembali' dengan percaya diri."



Jo Eriko pertama kali bergabung dengan grup bersama dengan para member generasi ke-2 lainnya pada tahun 2011 dan segera menjadi Ace Generasi 2 dan kemudian menjadi Center dari Team M. Dia lulus dari NMB48 pada bulan September 2012. Dia sekarang diizinkan kembali setelah melewati audisi khusus .

Kejutan lain dari konser malam itu adalah promosi Hayashi Momoka ke Team N untuk mengisi posisi yang telah ditinggalkan oleh Aina Fukumoto yang telah lulus. Momoka adalah member generasi ke-2 dan telah bergabung ke NMB48 pada pertengahan tahun 2011, setelah lebih dari dua tahun sebagai Kenkyuusei dia sekarang menjadi member sepenuhnya.

Dua pengumuman lainnya telah dibuat selama konser siang hari. Pertama, NMB48 akan merilis studio rekaman pertunjukkan stage mereka pada tanggal 1 Januari 2014. Kedua, Team M akan mengadakan tur konser solo di sekitar Prefektur Osaka.

source: tokyohive | melosnomichi

0 comments:

Post a Comment

I need your comment, to prove that this blog is useful. if you not mind please do so. i will be very happy. let's cheers our idol girls! :)

Please, put your name in the Open ID, so that I could greet you back. I do not appreciate Anonymous. :)

join our facebook and twitter too! ^_^