Monday, 25 February 2013


Minggu, 24 Februari, official JKT48 mengadakan event book signing. Barang yang boleh ditandatangani hanya Official Guide Book (OGB) JKT48. Delapan member JKT 48, Shania, Nabilah, Beby, Kinal, Stella, Cindy, Sendy, Jeje dan Diasta hadir untuk memberikan tanda tangannya.


Event yang bertempat di theater JKT48 ini dimulai pukul 09.00 WIB. Tapi sebelum itu, para fans JKT48 yang bersiap dengan OGB masing-masing sudah mengular di depan pintu theater yang terletak di mall FX, Jakarta. Mereka rela antri berlama-lama untuk mendapat tanda tangan dari oshimennya (idola) masing-masing.

Salah satu member, Nabilah mengatakan event serupa pernah digelar Oktober 2012. Ini merupakan kelanjutan dari acara sebelumnya.

"Ini kedua kalinya. Hari ini giliran member yang belum pas dulu. Bedanya dari yang pertama, sekarang tempatnya di theater, dulu di lantai 3 (mall FX)," kata member dengan followers terbanyak ini.

Setiap satu OGB, hanya berisi satu tiket tanda tangan. Namun, Nabilah menuturkan, ada yang bolak-balik tanda-tangan hingga 3 kali. "Ada yang sampe 3 kali bolak balik," ujarnya.

Hal serupa juga diutarakan member lainnya, Shania dan Beby. Bahkan Shania menyebut ada yang sampai 4 kali minta tanda tangan.

"Ada yang udah sekitar empat kali bolak-balik antri. Aku tanya, emang beli OGB berapa sih, kata dia beli tujuh," terang member bernama lengkap Shania Junianatha itu.

Menurut Beby, selain tanda-tangan, mereka biasanya juga menuliskan kata-kata semangat di OGB untuk fansnya.

"Tulis kata-kata semangat gitu. Tadi ada yang bilang, 'sebentar lagi aku UAN nih', ya udah aku semangatin. Seneng aja bisa interaksi langsung," ungkap dara yang sekarang duduk di bangku 1 SMA itu.

Usai menghadiri book signing, para member JKT48 langsung melakukan pementasan di theater. Setlist untuk tim J yaitu Renai Kinshi Jourei atau Aturan Anti Cinta.


Album Perdana & Kedekatan dengan Fans


Pertengahan Februari lalu, idol grup JKT48 resmi mengeluarkan album perdana yang bertajuk 'Heavy Rotation'. Album yang berisi 10 lagu itu menjadi pegangan wajib untuk para fans Nabilah CS yang terkenal loyal.

Ditemui di Theater JKT48, mall FX, Jakarta, Minggu (24/2/2013), member termuda, Nabilah mengatakan CD dan DVD dari album mereka tersebut dapat didapatkan di theater dan toko online. Rencananya, awal bulan depan sudah bisa didapatkan di toko-toko kaset.

"Lumayan laku banget. Rame banget pas penjualan perdana di theater kemarin. Ada yang sampe beli lebih dari 4 kali. Belinya di theater, di nada top, rakuten ada. Bulan depan udah ada di toko kaset," kata member yang baru kelas 1 SMP itu.

Selain itu, JKT48 bisa dikatakan termasuk artis yang dekat dengan fansnya. Mereka rutin menggelar event agar fans tak merasa ada sekat dengan oshimen (idola) masing-masing.

"Kita itu udah kaya keluarga banget, sama fans juga udah pede nggak jaim-jaim," ujar Nabilah.

Member JKT48 lainnya, Shania Junianatha atau akrab disapa Shanju, mengatakan bertemu dengan fans yang berbeda karakter merupakan hal yang seru. Setiap event yang selama ini digelar juga selalu memiliki kesan tersendiri baginya.

"Pasti berkesan. Jadinya seru sih. Selalu ada hal yang bisa bikin ketawa," ungkapnya.

Shanju melanjutkan, fans adalah bagian yang tak bisa dipisahkan dari JKT48. Oleh sebab itu para member akan selalu memberikan yang terbaik di setiap penampilannya, baik itu di theater maupun event lainnya agar fans tidak merasa kecewa.

"Jangan lupa percaya sama kita bahwa kita selalu ingin nampilin yang terbaik," lanjutnya.

JKT48 bersama fansnya sejauh ini telah melaksanakan beberapa event di luar theater. Antara lain Futsal, biliar dan boling. Rencananya dalam waktu dekat ini mereka akan menggelar event basket di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Hal itu semata-mata agar fans merasa semakin dekat dengan para member JKT48.

source: hot.detik.com


original post: FAN48

0 comments:

Post a Comment

I need your comment, to prove that this blog is useful. if you not mind please do so. i will be very happy. let's cheers our idol girls! :)

Please, put your name in the Open ID, so that I could greet you back. I do not appreciate Anonymous. :)

join our facebook and twitter too! ^_^