Sunday 28 July 2013

Bulan Puasa, JKT48 Team KIII Saling Berbagi


Di bulan penuh berkah ini, member Team KIII JKT48 mendapat pengalaman baru. Tahun ini untuk pertama kalinya mereka puasa sambil beraktivitas sebagai member JKT48. Yap, kalau biasanya pulang sekolah bisa langsung tidur di rumah, sekarang mereka harus latihan ngedance dan nyanyi juga. Tapi, yang paling berbeda dari puasa sebelum jadi member JKT48 menurut Nadila adalah berbuka bareng keluarga.

"Kalau tahun lalu, kan, buka puasanya bareng sama keluarga, kalau sekarang bareng sama teman-teman,"
ungkap cewek yang ngefans dengan Takahashi Minami ini.

Selalu ada hikmah dalam setiap perjalanan. Meski kini jarang berbuka dengan keluarga, Nadila tetap punya pengalaman yang indah dengan para member JKT48. Saling berbagi udah lumrah aja, tuh, bagi mereka saat berbuka.

"Di sini lebih suka berbagi. Misalnya ada yang bawa makanan, tiba-tiba 'Lo makan apa? Lo bawa apa? Bagi dong' gitu,"
repet pemilik akun @Nadila_JKT48 ini.


Ramadan, Uty JKT48 Tunjukan Sisi Religius 



Mungkin kalau ditanya, siapa member Team KIII yang paling fasih mengaji quran? Uty JKT48 adalah jawabannya. Yap, cewek kelahiran Palembang, 17 November 1997 ini ternyata punya sisi religiusitas, bahkan saat pertama kali berjuang masuk member generasi kedua.

"Awalnya aku itu orangnya minder, habis dari 25ribu email yang masuk terus disaring jadi 500 orang dan lolos kloter pertama jadi 200 orang, aku ngeliat badan mereka itu bagus-bagus. Ada yang dari Bengkulu, Bali, Sulawesi, NTT, dan aku dari Kampung, asal Palembang, tapi mereka cantik-cantik. Lha kalau dibandingin Uty mah nggak ada apa-apanya. Tapi Uty yakin aja, kalau Uty bisa nunjukkin bakat dan prestasi yang ada, yaitu ngaji,"
cerocos Uty mengisahkan awal kariernya di JKT48.

Adalah juri dari Jepang yang mendaulat cewek penyuka baca buku di perpustakaan ini untuk membawakan beberapa ayat Quran yang dikuasainya. "Ya udah aku ngaji bawain surat Al-Baqarah ayat 63-64, sama disuruh gambar, terus aku gambar kartun Jepan, Doraemon," katanya bersyukur bisa nunjukin bakat yang beda.

Nggak cuma itu aja, cewek yang punya pengalaman memerankan tokoh Niar dan Rara dalam pagelaran Drama Musikal berjudul "Public Misterious" dan "Golden Temple" di kota asalnya itu juga faham tanda bacaan (tajwid) dalam kitab agamanya itu. Bahkan cewek

"Tajwid mah tau dikit-dikit," katanya merendah. Kalau begitu, sering dong menamatkan bacaan quran secara utuh? "Hmm baru dua kali sih,"
pungkasnya.


Lidya JKT48, Si Tomboy Petualang 


Dibalik parasnya yang cantik jelita, cewek satu ini ternyata aslinya tomboy. Cewek bernama lengkap Lidya Maulida Djuhandar ini ternyata dulu suka berpetualang, cewek sendiri pula!

"Dulu suka berpetualang gitu sama teman-teman rumah,"
kisah penggemar Josh Hutcherson ini. "Aku, tuh, dulu bukan anak rumahan banget. Aku suka berpetualang, jadi suka naik sepeda kemana-mana siang bolong."

Lidya mengaku suka menjelajahi daerah dekat rumahnya pakai sepeda, di saat Ramadhan juga, lho. "Jadi misalnya dari Rawamangun ke Kelapa Gading naik sepeda, cewek sendiri, yang lain cowok. Terus menjelajahi taman-taman di dekat rumah," lanjut cewek yang baru saja naik ke kelas 12 SMA ini.


Main Game Online, Kariin JKT48 Nyampe ke Bekasi 



Fans berat member team KIII satu ini pasti tahu kalau cewek bernama lengkap Intar Maylica Putri Kariina alias Kariin JKT48 sangat menyukai hobi bermain game online. Karena hobinya itu, Kariin mengaku hampir semua games pernah dimainkannya. Waduh, maniak sekali?

"Emang dari dulu aku tuh cewek gamer habis deh, game online, offline juga. Aduh, udah hampir setahun nih nggak main games kesayangan aku,"
katanya curhat kepada HAI.

Cewek lulusan SMK di Bandung ini menyebut beberapa games favoritnya, dari beberapa yang disebutkannya, Kariin suka sama games berjenis dancing, yang ternyata hobinya itu mendukung ia bisa lincah menari di panggung Teater.

"Kayak Ayo Dance, Idol Streets, aku juga masih main PB, Seal Online, Perpect World, pokoknya hampir semua game aku mainin sih,"
jujurnya lagi. "Eh, aku pernah dapet hadiah lho dari seringnya main Ayo Dance, ya, kadang-kadang kalau juara uangnya di tabung,hehe," katanya malu-malu gituh deh.

Meski sibuk dengan aktivitas mengisi panggung Teater dan latihan, cewek yang punya masa-masa gelapnya di balik layar komputer ini mengaku, sekarang pun ia masih sedikit menekuni games pilihannya.

"Game yang ditekuni sekarang itu Modoo marble, ayo dance masih sama PB juga. Aku biasanya kalau main langsung ke warnet. Paling jauh main ke Warnet di Bekasi, hehe, soalnya di Jakarta rame, dan suka rusuh,"
katanya belum bisa move on nih dari hobi gelapnya itu.

Asal jangan lupa latihan ya Kariin! Hehehe


Nggak Suka Parfum

Sebagai cewek yang doyan nongkrong di warnet karena maniak sama game online , semestinya member team KIII yang satu ini harus tetap pintar menjaga bodi-nya, biar tetap harum mewangi semerbak sepanjang hari.  Iya nggak?

Eits, tapi bukan Intar Maylica Putri Kariina alias Kariin JKT48 namanya kalau dia nggak cerdik mengurus aroma tubuhnya. Kepada HAI, dia mengaku kalau dirinya tetap rajin mandi dan pakai sabun kok, cuma satu hal, Kariin terang-terangan kalau dirinya nggak suka sama parfum. Duh untung pas wawancara deket-deket Kariin, parfum yang HAI gunakan cukup menggoda. #eh Curhat.

Tapi boleh tahu nggak ya, kenapa Kariin Chan nggak suka parfum? "Parfum? Nggak suka. Bau. Bikin pusing," katanya singkat.

Ngebahas ulang soal aktivitas Kariin yang hiperaktif (main ayodance dan lain-lain, hehe), Kariin cuma bilang kalau pun ia berkegiatan, maka parfum bukan sesuatu yang wajib disemprotkannya.

"Nggak bisa berkegiatan kalau disemprot parfum. Wanginya aneh. Pokoknya kalau ada yang pakai parfum deket-deket aku, aku bakalan tutup idung," kata Kariin yang juga sering pake masker di sekolah atau jalan,  bukan takut ketahuan sama fans, tapi takut ada parfum melewatinya.

"Iya, aku suka pake masker kalau lagi di jalan atau di bis gitu, abisnya takut ada orang pakai parfum," jelasnya lagi.


Alasan Noella JKT48 Memilih IPS



Usai mengikuti Masa Orientasi Siswa (MOS) di sekolahnya pada beberapa waktu lalu, member JKT48 team KIII Noella Sisterina atau yang akrab disapa Noel ini pun sudah memastikan dirinya untuk memilih jalur studi di kelas barunya nanti. Yap, pilihan cewek kelahiran Surabaya, 16 November 1997 ini cukup unik, dia mau masuk kelas IPS. Oke, itu nggak unik, tapi alasannya yang unik.

"Mau masuk jurusan IPA, tapi nggak suka. Karena dari dulu nggak bisa dan sampai tua pun kayaknya nggak. Terus soalnya juga, nilai IPA aku itu nggak pernah bagus,"
terang Noella saat ditemu HAI beberapa waktu lalu di Teater JKT48, FX Sudirman, Jakarta.

Pilihannya pun jatuh ke kelas Social Science alias IPS. Dengan berbagai alasan dan spesifikasi yang jelas, cewek penyuka Justin Bieber ini memantapkan dirinya bakal sukses di kelas ekonomi.

"Yang nyambung banget ya IPS, terutama ekonominya, kalau geografi agak ribet, sosiologi juga, harus ngitung ratusan juta orang, nah kalau ekonomi ngitung uang, jadinya semangat,"
katanya beralasan.

Dengan masuk kelas IPS, Noella bakal punya segudang rencana untuk masa depannya kelak. Dia mengatakan kalau nanti ilmu ekonomi yang diperolehnya bisa dimanfaatkan untuk cita-cita ke depannya nanti. Tapi, Noella belum mau menyebutkan apa cita-citanya kelak.

"Yang jelas saat ini aku ingin jadi entertainer sejati, suatu saat pasti bermanfaat belajar ekonomi,"
katanya lagi.

Wah, kalau itu passion kamu. Semoga nilai IPS-nya bagus-bagus. Eh, sekolah bukan buat nyari nilai kan? Berarti doanya diganti, semoga ilmu ekonominya bermanfaat bagi nusa dan bangsa. Idih, lebay amat.

source: Hai-Online ~ 1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6

0 comments:

Post a Comment

I need your comment, to prove that this blog is useful. if you not mind please do so. i will be very happy. let's cheers our idol girls! :)

Please, put your name in the Open ID, so that I could greet you back. I do not appreciate Anonymous. :)

join our facebook and twitter too! ^_^